Menyembuhkan Luka Dengan Bahan Alami



Luka atau terkupasnya  kulit karena disebabkan oleh benda tajam seperti pisau atau karena jatuh dari kendaraan tentu ini akan terasa sakit sekali,dan harus segera diobati agar luka yang kita derita akan segera sembuh dan tidak menimbulkan
infeksi.Sebenarnya banyak cara yang dapat kita kita lakukan untuk mengobati luka yang sedang kita alami,mulai menggunakan obat luka yang banyak dijual diapotik-apotik,seperti betadin dan sebagainya.
Namun disni saya tidak akan membahas mengenai obat luka biotik atau obat luka yang dijual dipasaran,yaitu salah satunya obat untuk menyembuhkan luka menggunakan bahan-bahan yang disediakan oleh alam dan sering kita jumpai disekeliling kita.
Metode pengobatan dengan menggunakan bahan alami tentu sangat berbeda dengan pengobatan menggunakan cara modern ,seperti dirmuah sakit.
Beberapa hal yang dapat menyembuhkan luka teriris dan luka bakar dengan bahan alami .
 
1. BAWANG PUTIH
               Bawang putih mengandung minyak atsiri, yang bersifat anti bakteri dan antiseptik. Kandungan allicin dan aliin.
Caranya : Geprek bawang putih ( jangan sampai halus ) lalu tempelkan pada luka dan ikat kuat dengan kain atau plester tunggu sampai 30 menit,jangan terlalu banyak bergerak.
2. BAWANG MERAH
               Bawang merah dikenal sebagai obat yang mengandung efek antiseptik dan senyawa alliin. Senyawa ini diproses oleh enzim  allinase menjadi anti mikroba yang bersifat bakterisida yang dapat menghilangkan bakteri pada luka dan menyembuhkan luka irisan.
                Caranya : Geprek Bawang Merah ( jangan sampai halus ) lalu tempelkan pada luka dan ikat kuat dengan kain atau plester,ganti setiap 12 jam sekali selama beberapa hari.
3. LIDAH BUAYA
               Tanaman satu ini memiliki khasiat sebagai obat kesehatan dan juga untuk kesehatan, yang bisa digunakan untuk mengobati luka bakar.  Tanaman lidah buaya telah terbukti memiliki kandungan gizi yang baik bagi kesehatan, ia mengandun Vitamin A, B1, B2, B3, B21, C, E, kolon, inositol dan asam folat.
Caranya : 1. Potong daun lidah buaya denagan gunting atau pisau tajam. Namun jika kesulitan
                      menemukan dengan alat potong,anda bisa langsung memotong dengan tangan.
                  2. Ambil mangkuk bersih dan remas daun lidah buaya hingga gel nya keluar .
                  3. Oleskan gel lidah buaya diatas luka bakar.
                  4. Alternatif alain, Anda bisa langsung meremas daun lidah buaya diatas lauka bakar.
                  5. Pijat lembut luka bakar. Lakukan dengan perlahan agar tidak memperparah luka.
4.MADU
                Madu memang terbukti mampu mempercepat pengobatan luka.
Madu memiliki sifat antibakteri dan antimikroba yang kuat dan  Madu juga memiliki sifat higroskopis yang tinggi (dapat menyerap kelembaban dari udara). Ketika dioleskan pada luka, madu menarik kandungan air pada luka sehingga luka cepat kering serta mengurangi
pertumbuhan bakteri .
Caranya : 1. Luka baru atau lama/infeksi : bersihkan luka dengan air hangat, kemudian
                      oleskan madu pada luka.
                 


0 Response to "Menyembuhkan Luka Dengan Bahan Alami"

Posting Komentar

Temukan kami difacebook